Tips Pangkas Berat Badan tanpa Olahraga

Olahraga jadi pilihan banyak orang untuk menurunkan berat badan.

Selain olahraga, banyak juga yang diet dengan menjaga pola makan dan minum pil penurun berat badan.

Bagi yang malas, sebenarnya ada cara menurunkan berat badan tanpa berolahraga tapi masih aman dan sehat.

Berikut tips mudah menurunkan berat badan tanpa olahraga, dilansir dari Eat This Not That.

Berjalan kaki Hanya 30 menit jalan cepat setiap hari dapat membakar sekitar 150 kalori ekstra.

Ingatlah, semakin cepat bergerak dan banyak langkah yang diambil, semakin besar jumlah kalori yang akan terbakar.

Tambah aktivitas harian normal Cobalah untuk meningkatkan gerakan setiap hari.

Telah terbukti menjaga berat badan tetap butuh aktif secara fisik.

Melakukan aktivitas fisik yang sehat menurunkan risiko begitu banyak kondisi kronis, termasuk diabetes, stroke, serangan jantung, beberapa jenis kanker, dan penyakit kardiovaskular, juga menurunkan tekanan darah tinggi, nyeri sendi, kecemasan, depresi, risiko osteoporosis, dan banyak lagi.

Lacak asupan makanan Ada banyak aplikasi ponsel yang terjangkau dan mudah digunakan.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Universitas Duke menunjukkan orang yang kelebihan berat badan dapat melacak asupan makanan harian melalui aplikasi ponsel secara signifikan.

Minum banyak airTubuh butuh air karena tidak mengandung kolesterol atau lemak, jadi minumlah.

Anda dapat meminum sesuatu yang tidak menambah kalori.

Minum air dapat memberi rasa kenyang, berpotensi mencegah makan lebih banyak.

Mulailah rutinitas Ada jenis olahraga nontradisional lain yang dapat membantu menurunkan berat badan sambil bersenang-senang.

Coba hiking, lompat tali, dan bahkan berpartisipasi dalam acara amal lokal, di mana Anda dapat aktif dan membantu komunitas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *